Suara Minor Dari Pelosok Negeri.
-25 Desember, 2024-
Document : Istimewa Ilustrasi Foto Pengungsian Warga Papua. https:///wenehanowene.com.
JAYAPURA - (WENEHANOWENE )
Kalian yang di kota masih bahagia ketika dengar bunyi lonceng natal dan berkumpul dengan keluarga di Bulan desember tapi kami kehilangan keluarga dan selain masih baku cari di hutan belantara. Kalian berpakaian bersih untuk pergi ke gereja kami berpisah demi menyelamatkan diri, Kpppplalian dengar bunyi petasan dengan bahagia kami sakit telinga dari rentetan senjata, Kalian makan-makanan enak, kami mati kelaparan dan kami tersiksa dari rentetan senjata api, kalian dihiasi dengan suasana natal kami dihiasi dengan air mata dan dara dari rentetan senjata api.
Kalian pakai lampu natal yang cerah dan warna warni ,kami di gelap kulita di hutan rimba dengan jeratan nyamuk dan binatang buas . Kalian pergi ke gereja dengar firman tuhan dengan hati yang senang kami hanya minta tolong dengan suara minor kepada tuhan demi selamatkan nyawa dari rentetan senjata dan binatang buas di hutan rimba, kalian hanya nonton dan nonton seperti film yang ditonton tanpa jeda. Padahal kami menderita dan dihiasi dengan air mata dan darah.
Selamat natal kepada keluarga yang di kota semoga di bulan natal ini tidak lupa doakan kami yang di hutan rimbah, belantara tempat pengungsian. Yang penu derita derita, mereka derita kita bersama.
_Di hari yang penuh kasih ini, marilah kita bersyukur atas kelahiran Kristus.. Semoga di Tahun Baru nanti, kita selalu diberi kekuatan untuk menjalani setiap tantangan dengan iman yang teguh._
_*Selamat Hari Natal 25 Desember 2024 & Menyambut Tahun Baru 01 Januari 2025*_
Kota Raya, 25 Desember 2024
Tags:
Nyayian Sunyi